fbpx

MUSIC SERIES

Terciptanya Music Series adalah sebuah bentuk apresiasi kami terhadap apa yang kami dengar dan kami rasakan selama ini, selain itu, terciptanya Music Series juga sekaligus ingin mengenalkan bahwa musik bukan hanya sekedar bisa dinikmati oleh telinga, tapi juga bisa dilihat secara visual, dan selain itu, kami ingin membangkitkan kembali energi dari band – band yang kami dengar dan disebarkan lebih luas sehingga energi itu bisa membangkitkan kembali rasa untuk mengeksplorasi musik lebih dalam, awal terinspirasi terciptanya Music Series ini adalah ketika kami ingin membawa kembali anak muda ke tahun 80′ hingga 90’an, Dimana di era itu banyak sekali band – band yang terkenal mulai terbentuk dan terkenal, dan alasan kami memilih Metallica dan Kiss, karena di tahun 80’an nama mereka sedang manis – manis nya di kancah musik keras saat itu, lalu dilanjut ke tahun 90’an, ketika Rock mulai diinvasi oleh alternative dan progressive, dan alasan kami memilih Nirvana dan Radiohead, di era itu Nirvana adalah “Tuhan Baru” di skena musik alternative, khususnya grunge, banyak band – band yang muncul terinspirasi dari Nirvana, yaitu Pearl Jam, Soundgarden, Mudhoney dan lain – lain. Dan selain itu, Vokalisnya Kurt Cobain juga terkenal dengan sebutan “perwakilan dari kaum depresi”, dan terkenal gila saat bermain di atas panggung, selain itu nama “Radiohead” juga muncul di benak kepala kami. Selain lahir di Inggris, Radiohead juga banyak memunculkan beberapa ritme progressive, dan itu terjadi di album In Rainbow, dimana sensasi berada di planet lain terasa ketika mendengarkan album tersebut.

Dari segi material yang kami pakai, kami memakai bahan Premium Cotton Combed 30s Super Soft dan untuk sablon German Plastisol Press, yang dimana bahan ini sangat nyaman, halus dan tidak membuat gerah, dimana bahan ini cocok untuk Cablers yang suka nonton gigs, karena dengan bahan yang super halus, bahan tersebut bisa menyerap keringat dengan cepat, dan juga dengan bahan yang sangat halus, jadi Cablers yang suka ke gigs underground bisa nyaman beraktivitas

Di Music Series ini, Kami merilis 4 article yaitu Radiohead : yorke, Metallica : hettfield, Kiss : dynasty dan Nirvana : in bloom

Music series ini sangat collectible dan di produksi dengan jumlah terbatas,produk ini bisa di dapatkan di semua marketplace kami di Shopee.id/redcablecloth dan di website kami di www.redcable.id